Pewarta: Iwan Brata Darma
KABUPATEN MUARA ENIM MEDIA LENSA DESA. COM
Jajaran Kepolisian Sektor Rambang Lubai memperketat pengamanan secara serentak pelaksanaan ibadah sholat Idul Adha 1445 Hijriah yang tersebar di Wilkum Polsek Rambang Lubai Senin pagi (17/6/2024).
Kegiatan tersebut sebagai upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang sedang menjalankan Sholat Id di Hari Raya Idul Adha.
.
Titik-titik lokasi untuk shalat Idul Adha 1445 Hijriah ini telah dipersiapkan dipusatkan di mesjid-mesjid apabila cuaca tidak mendukung namun apabila cuaca mendukung akan dipusatkan dilapangan, begitu pun di tingkat Kecamatan yang ada di wilayah hukum Polsek Rambang Lubai
Setiap lokasi tempat pelaksanaan ibadah Sholat Ied hari raya Idul Adha 1445 Hijriah, ditempatkan personel pengamanan oleh Polsek Rambang Lubai dimana pengamanan tersebut bersifat pengamanan terbuka maupun tertutup.