Pewarta: Iwan Brata Darma
KOTAPRABUMULIH LENSA DESA Danramil 404-02/Prabumulih Kapten Czi Very Mulyadi Wakili Dandim 0404/ME Letkol Inf Nuharaha SH. M.I.P. menghadiri acara istighosah sekaligus doa bersama dalam rangkaian hari lahir (Harlah) Nahdatul Ulama ke-101 di pondok pesantren Muara Sungai Ketua PBNU Kota Prbumulih dalam sambutannya mengatakan yang paling pokok dalam kehidupan ini adalah kebersatuan didalam persaudaraan karena diyakininya suatu bangsa dan negara kalau bersatu tentu akan berdiri kokoh. Menurutnya, NU memiliki trilogi persaudaraan, yakni persaudaraan sesama umat muslim disebut dengan ukhuwah Islamiyah, persaudaraan sesama anak bangsa (Ukhuwah Wathaniyah) dan persaudaraan umat manusia sebagai hamba tuhan (Ukhuwah Basyariyah).NU selalu memegang prinsip persaudaraan dan toleransi kebhinnekaan. Hal ini merupakan penanda paling kuat dari NU. Melalui harlah ini yang memasuki abad kedua, NU senantiasa mengajak jamaahnya memegang prinsip trilogi tadi. Insya Allah perdamaian akan senantiasa terus ada di Kota prabumulih ini harapnya. Pj Wali Kota prabumulih dalam kesempatan tersebut mengungkapkan sejak lahir pada 31 Januari 1926 silam, NU telah menunjukkan eksistensinya di masyarakat. Menjadi salah satu organisasi keagamaan yang menjaga keberagaman dan pluralisme yang ada.Atas nama Pemkot prabumulih dan masyarakat, kami mengucapkan selamat Harlah NU. Semoga selalu menjunjung tinggi trilogi dan tentunya menjaga sekaligus merawat pluralisme di tengah masyarakat. Selain itu, kami berharap NU dapat berpartisipasi dengan ide dan gagasannya dalam mendukung kebijakan pemerintah khususnya dibidang pendidikan serta berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan dan pembinaan masyarakat di Kota prabumulih imbuhnya.1.Bapak PJ.Wali kota Diwakili oleh Asisten III Walikota Prabumulih. 2.Ketua PBNU Sum-Sel, 3..Dandim 0404 ME diwakili Danramil 404-02 PBM. 4.Kapolres PBM di wakili Kasat Binmas Polres Prabumulih. 5.Ketua PBNU Prabumulih. 6.Ketua MUI Prabumulih. 7.Anggota DPRD Prabumulih. 8.Bapak Ir.Ridho Yahya.MM. 9.Bapak Andriansyah Fikri SH.MM 10.H.Arlan di wakili 11.Forkopinda Prabumulih. 12.Seluruh KFC PBNU Prabumulih,Oi, Muara Enim,Pali. 13.Tokoh masyarakat 14.Seluruh Anggota Muslimat kota Prabumulih.
0 Komentar