Berita Terbaru

Bhabinkamtibmas Polsek Rambang Lubai Dampingi Penyaluran BLT DD Bulan Oktober, November, Desember Di Desa Sukamerindu









 Pewarta: Iwan Brata Darma

  MUARA ENIM LENSA DESA- Bhabinkamtibmas Polsek Rambang Lubai Desa Sukamerindu Briptu Juni Rahman melaksanakan pengamanan dan pendampingan penyaluran BLT DD di Desa Suka merindu Kecamatan Lubai Kabupaten Muara Enim Selasa 13/12/ 2023 Dalam giat tersebut hadir Sekcam Lubai ,krpala Desa Sukamerindu, Bhabinkamtibmas dan Warga Penerima Bantuan BLT DD anggaran Tahun 2023 bulan Oktober November dan Desember Adapun warga penerima BLT DD penyerahan langsung oleh pemerintah Desa pada masyarakat yang berhak menerima. Penyaluran Bantuan Langsung Tunai BLT DD tersebut sebesar Rp. 900.000 selama tiga bulan Oktober, Nopember dan Desember 2023. Bantuan yang disalurkan berupa uang tunai sebesar Rp. 900.000 untuk tiga bulan kepada 3 KPM. Bagi warga penerima bantuan agar menggunakan uangnya secara efektif dan efisien serta gunakan untuk belanja kebutuhan sembako, tutur Bhabinkamtibmas Polsek Rambang lubai “Ini langkah cepat dan tepat Pemdes, kita berharap bantuan yang diberikan bersumber dari dana desa, semoga dapat membantu masyarakat kurang mampu. “Kita akan kawal penyaluran bantuan langsung tunai ini agar tepat sasaran,” pungkasnya.

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments